Dandim 0206/Dairi : Pembangunan Jalan Penghubung Dua Desa Perlancar Akses Transportasi Masyarakat
Dairi, Faktaonline.com – Pembuatan jalan baru sepanjang 8 km dengan lebar 8 meter di wilayah Desa Aornakan 2 Kecamatan PGGS menuju Desa Kucupak I Kec. Pergetteng Geteng ,Kabupaten Pakpak Bharat, Sumut,guna memperlancar akses masyarakat menjual hasil pertaniannya.
Pasalnya, puluhan tahun masyarakat dilokasi yang sedang dilaksanakan Pra TMMD Kodim 0206/Dairi tersebut hanya memiliki jalan setapak yang tidak bisa dilalui kendaraan,baik roda dua maupun kendaraan roda empat.
Memasuki hari pertama dilaksanakannya kegiatan Pra TMMD di wilayah Desa Aornakan 2 Kecamatan PGGS Kabupaten Pakpak Bharat,Sumut, personel Kodim 0206/Dairi mengerahkan alat berat excavator dan buldozer untuk membuka jalan diperbukitan yang terjal, Selasa (31/08/2021).
Dandim 0206/Dairi Letkol Arm Adietya Yuni Nurtono SH, mengatakan, kegiatan yang kita laksanakan dalam Pra TMMD ini guna mewujudkan pembangunan membantu Pemda setempat.
Selama ini,masyarakat yang bermukim dikawasan Desa Aornakan 2 kesulitan untuk menjual hasil pertanian dan untuk mengangkut hasil panennya pun susah terpaksa melalui jalan setapak sejauh 2 km.
“Pembangunan jalan penghubung dari Desa Aornakan II menuju Desa Kucupak I Kec. Pergetteng -Geteng Sengkut juga meningkatkan pendapatan masyarakat setempat,”jelas Dandim.
Masih dijelaskan Dandim, sebelumnya jalan setapak panjangnya hanya 2 km, selebihnya, sepanjang 6 km hutan belantara perbukitan dan kendala-kendala dilapangan Insya Allah sampai saat ini tidak ada. “Saya berharap dukungan masyarakat dan semua pihak untuk turut mensukseskan kegiatan yang kita laksanakan ini,”ucap Dandim.
Kegiatan Pra TMMD yang dilaksanakan Kodim 0206/Dairi , kata Dandim merupakan sinergitas antara TNI Polri, Pemda dan masyarakat guna mewujudkan pembangunan didaerah terisolir.
“Kegiatan TMMD yang dilaksanakan sebulan sejak 15 September sampai dengan 14 Oktober 2021 nanti bertemakan “TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri”,”ujar Dandim.
Selain pembukaan jalan penghubung dua desa yakni Desa Aornakan II sepanjang 4 km menuju Desa Kucupak I Kec. Pergetteng geteng Sengkut 4 km juga kita membangun 7 plat gorong-gorong .
“Sasaran non fisik juga ada kita laksanakan dalam kegiatan TMMD nantinya,”pungkas Abituren Akmil yang sebelumnya menjabat Danyonarmed 2/105 Trk/Kilap Sumagan. (red)