Hukum

Dengan Berjalan Kaki, Kapolres Batu Bara Gelar Giat Patroli Subuh

Batu Bara, Faktaonline.com – Dalam rangka menciptakan keamanan, ketertiban masyarakat (Kamtibmas), khusus nya di bulan suci Ramadhan 1442 H ini, Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis langsung memimpin Giat Patroli Subuh dengan berjalan kaki dari lorong ke lorong Kota Tanjung Tiram Kabupaten Batu Bara, Selasa (20/4/2021) subuh

Dalam giat patroli subuh tersebut, Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan lubis turut di dampingi Kapolsek Labuhan Ruku AKP Sijabat di bantu para Kepala Dusun se kota Tanjung Tiram Kabupaten Batu Bar

Kapolres mengatakan, kegiatan Patroli Subuh dilaksanakan guna menghilangkan tradisi tawuran dan balapan liar di setiap tahun diBulan Ramadhan di Kota Tanjung Tiram Kabupaten Batu Bara

Kapolres Batu Bara AKBP ikhwan Lubis SH.MH yang dikenal baik yang memiliki jiwa sosial tinggi dan tidak menganal rasa lelah dengan semangat nya, menyempatkan juga untuk melakukan pendataan masyarakat yang hidup nya dalam garis kemiskinan.

Dalam Giat Ptroli yang di lakukan nya, dan seiring dengan pendataan masyarakat Kota Tanjung Tiram sepanjang pesisir perkampungan nelayan yang masuk dalam kategori miskin, Kapolres berjanji akan memberikan bantuan, “Saya akan kembali lagi untuk membawa bantuan bagi meraka yang yang saat ini sedang dilanda kesusahan” ujarnya.

Diri nya juga Menerangkan,” khusus di Bulan suci Ramadhan 1442 H ini, bukan hanya keamanan dan Ketertiban Masayarakat ( Kamtibmas) Namun ada yang lebih Penting dalam tugas kita sehari hari, yaitu Menolong dan Berbagi kepada sesama. dan hari ini saya melihat di antara yang lain nya, ada kehidupan Keluarga yang sangat memprihatinkan. dan Dengan keadaan mereka saat ini, saya Terinspiransi akan melakukan Patroli sambil berbagi bantuan.Nah…di bulan yang baik ini lah mari kita sama sama sempatkan Mengulurkan Bantuan khusus nya bagi orang yang sangat membutuhkan nya, biar pun itu berbentuk bantuan Tenaga. Ungkap nya.

Lanjut nya lagi, ” Tak terlepas dari Niat saya membuang Tradisi Buruk tentang kehidupan Kota Tanjung Tiram yang biasa nya, setiap tahun Melakukan Tawuran dan Asmara Subuh. Hal ini akan kita Terapkan agar kerukunan dan persatuan antara Penduduk benar terjalin baik.dan juga para Pemuda agar lebih teratur dalam bermasyarakat. Hal ini memang tidak mudah Namun kita harus berjuang Keras saling bekerjasama untuk Membenahi kebiasaan buruk Putra Putri kita” Ucap orang No.1 di Polres Batu Bara.

Kapolres Juga menghimbau Kepada Masyarakat khusus Masyarakat Kota Tanjung Tiram sepanjang pesisir Perkampungan Nelayan untuk Tertib dalam bermasyarakat dan tetap mematuhi Protokol Kesehatan dimasa covid-19 ini, dan khusus nya juga bagi Pemuda untuk tidak melakukan Asmara Subuh. (rudi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *