Pendidikan

Sambut HUT RI Ke 79, SD Negeri 101779 Percut Sei Tuan Gelar Berbagai Lomba

Percut Sei Tuan, Faktaonline.com – Menyambut erta semarakkan HUT RI ke 79 Tahun 2024, SD Negeri 101779 Desa Percut Kec.Percut Sei Tuan Kab.Deli Serdang menggelar berbagai  lomba yang diikuti seluruh murid SD Negeri 101779 mulai Kelas 1 hingga Kelas VI.

Kepala Sekolah SD Negeri 101779 Mien Asmarani Harahap,SPd, yang akrab dipanggil Bu Mien menjelaskan bahwa semua perlombaan untuk para siswa itu digelar di bertempat di halaman sekolah.

“Banyak perlombaan yang kami adakan untuk para murid kami diantaranya seperti lomba tari kreasi baru, vokal solo, tari daerah, baca puisi, pantun, lomba lari goni, lomba makan krupuk, dan lainnya” terang Bu Mien kepada media ini, Jum’at (16/8).

Dari pantauan dilapangan tampak para murid SD sangat gembira. mengikuti perlombaan hari kemerdekaan 17 Agustus yang digelar berlangsung di halaman sekolah SD Negeri 101779 Percut

Bu Mien juga menjelaskan, banyak para orang tua murid ikut mendampingi anak-anaknya yang ikut perlombaan. Para orang tua memberikan semangat kepada anak-anaknya.

“Agar anak-anaknya dapat semangat,” terangnya.Saya saja selaku Kepsek SD Negeri 101779 percut saituan ini sangat terharu lihat anak-anak didik kita bisa menghafalkan puisi dan pantun secara singkat, sangat bangga saya dengan anak murid yang saya sayangi,” ucap buk Mein Selaku kepala sekolah..

Arianto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *