Satlantas Polres Pelabuhan Belawan Sosialisasi Jelang Ops Lilin Toba 2021
Belawan, Faktaonline.com – Dalam Rangka menjelang Ops Lilin Toba 2021 Sat Lantas Polres Pelabuhan Belawan lakukan kegiatan Sosialisasi beri himbauan kepada masyarakat dan pengendara jalan,antisipasi untuk mencegah penyebaran wabah covid–19.Kamis (2/12)
Dalam agenda tersebut dilaksanakan di Jl. Raya Pelabuhan Simp Buaya Belawan,Lokasi Rawan Kerumun Massa (Penyebaran Covid 19) di Wilkum Polres Pelabuhan Belawan.
Kasat lantas Polres Pelabuhan Belawan, AKP Pittor Gultom kmengatakan pihaknya akan terus melakukan sosialisasi dan himbauan tentang akan diberlakukannya Ops Lilin Toba 2021 di Wilkum Polda Sumatera Utara.
“Kepada masyarakat dan para pengguna jalan kita mengimbau melalui papan himbauan dan spanduk serta melakukan giat Public Address serta edukasi tentang disiplin dalam berlalu lintas. Disiplin dalam menerapkan Prokes dari Pemerintah guna upaya pencegahan/memutus penyebaran virus covid-19 untuk kepentingan dan keselamatan bersama. Dan, mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas serta menurunnya tingkat pelanggaran lalu lintas khususnya di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan,” Gultom.
Masih kata Kasat, bagi masyarakat dan pengendara,agar tetap mematuhi prokes dan menunda mudik pada pelaksanaan Natal dan Tahun Baru mengingat bahaya covid-19 masih ada.
Dirinya juga menyebutkan dalam agenda itu,Sat Lantas Polres Belawan juga melaksanakan pembagian masker kepada masyarakat yang tidak menggunakannya.Kemudian melaksanakan pemasangan stiker “Ayo gunakan maskermu” dan stiker tertib berlalu lintas pada kendaraan.
“Harapan kepada masyarakat dengan adanya sosialisasi dan beri himbauan ini semoga masyarakat mendukung pelaksanaan Ops Lilin Toba 2021 yang akan di berlakukan di wilayah hukum Polda Sumatera Utara,”Pungkasnya .(ban) .